Ternyata manfaatnya sangat beragam di antaranya mulai dari urusan ranjang, meringankan kram pada saat menstruasi hingga mencegah kanker. Manfaat hebat tersebut gara-gara kandungan senyawa dalam bawang merah. Misalnya komponen organosulfur, baik pada bawang merah dan putih, mampu mencegah perkembangan sel-sel kanker. Hasil penelitian menyebutkan asupan bawang yang tinggi 56 persen lebih rendah terkena kanker kolon dan 25 persen lebih rendah terkena kanker payudara.
Berikut ini ulasan lengkap mengenai manfaat mengkonsumsi bawang merah:
1. Mengatasi Sembelit
Bagi sebagian orang yang mengalami sembelit maka perlu mengkonsumsi bawang merah dalam keadaan mentah. Hal ini dilakukan karena bawang merah dapat membantu prses pembuangan racun pada tubuh. Sehingga proses apabila terjadi sembelit, maka boleh mencoba mengatasinya menggunakan bawang merah mentah.
2. Meningkatkan Gairah Seksual
Senyawa bernama alicin bertanggung jawab terhadap aroma bawang yang kuat. Namun, senyawa ini juga mampu membantu meningkatkan aliran darah ke organ seksual.
3. Menyehatkan Jantung
Kandungan Sufida Methylallyl dan asam amino sulfur yang ada di dalam bawang merah dikenal dapat menurunkan kadar kolesterol jahat yang terkandung dalam tubuh. Banyak mengkonsumsi bawang merah mentah akan membuat kadar kolesterol dalam tubuh menjadi normal dan membuat peredaran darah tidak terganggu, sehingga dapat meningkatkan kesehatan jantung.
Selain itu kandungan yang ada dalam bawang merah juga dapat mengontrol tekanan darah tinggi yang sering terjadi bagi sebagian masyarakat dan juga bermanfaat membuka arteri yang tersumbat. Itulah mengapa, semua penjual sate menambahkan bawang merah mentah dalam irisan bumbu sate. Hal ini karena sebenarnya sate yang telah dibakar memiliki kandungan kolesterol jahat dan zat besi yang sangat tinggi. Untuk itu, penjual menambahkan bawang merah dalam bumbunya untuk menetralkan kolesterol yang masuk dalam tubuh ketika memakan sate.
4. Mengontrol Diabetes
Penyakit diabetes merupakan penyakit yang disebabkan oleh kurangnya produksi insulin pada tubuh. Sedangkan kandungan yang ada dalam bawang merah mentah berfungsi untuk meningkatkan produksi insulin dalam tubuh. Untuk itu, bagi penderita diabetes dapat mengkonsumsi bawang merah mentah secara teratur untuk menjaga kadar insulin yang ada dalam tubuh untuk meningkatkan kesehatan terlebih bagi penderita diabetes.
5. Bantu Tidur Lebih Lelap
Walau belum terbukti secara ilmiah, banyak yang merasakan aroma bawang merah membantu tidur lebih lelap. Caranya dengan memotong-motong lima siung bawang merah lalu hirup sebelum tidur. Bisa juga dengan diletakkan di meja samping kasur.
6. Mengatasi Radang Tenggorokan
Selain dapat digunakan untuk mengatasi bau mulut, dan juga infeksi pada mulut dan gusi, bawang merah mentah juga dapat mengatasi radang tenggorokan yang sering dialai oleh sebagian besar masyarakat. Radang tenggorokan dapat disebabkan oleh beberapa hal, yakni dari pergantian musim, konsumsi es dan minyak yang berlebihan. Untuk itu bagi yang memiliki tenggorokan yang sensitif, mungkin dapat mengkonsumsi bawang merah mentah agar tidak terjadi radang tenggorokan seperti yang biasa dialami.
7. Kurangi Sakit Kram Saat Menstruasi
Kandungan di dalam bawang merah dikenal mampu menenangkan saat keram menstruasi. Untuk mendapatkan hasil tersebut, konsumsi bawang merah 4-5 hari sebelum menstruasi datang.
8. Masalah Pendarahan
Pendarahan yang sering dialami seperti pendarahan pada hidung atau yang sering kita sebut mimisen dapat disembuhkan dengan menggunakan irisan bawang merah mentah. Caranya mudah, yakni dengan menghirup irisan bawang merah mentah, darah yang keluar dari hidung akan berhenti. Selain mengobati mimisen, bawang merah mentah juga dipercaya sangat efektif dalam mengobati wasir atau dengan nama lain hemoroid.
9. Menurunkan Berat Badan
Bagi sebagian orang yang memiliki gangguan dengan berat badan, mengkonsumsi bawang merah bisa jadi alternatif yang dapat dilakuakan untuk menurunkan kandungan lemak yang ada di dalam tubuh. Hal ini disebabkan karena di dalam bawang merah terkandung kromium yang dapat membantu menurunkan berat badan. Hanya dengan mengkonsumsi sekitar 3-4 siung tiap hari maka masalah berat badan dapat dihindari.
10. Perkuat Sistem kekebalan Tubuh
Kandungan mineral selenium dalam bawang merah terbukti memiliki peran penting melawan infeksi. Kehadiran komponen tersebut mampu membuat kekebalan tubuh jadi lebih kuat.
11. Dukung Kesehatan Tulang
Studi menyebutkan konsumsi bawang merah membantu meningkatkan kepadatan tulang. Wanita jelang menopause yang rajin mengonsumsi bawang merah memiliki risiko rendah mengalami patah tulang pinggul.
12. Mencegah Kanker
Kanker diketahuai sebagai salah satu penyakit berbahaya yang dapat menyebabkan kematian. Untuk itu banyak peneliti mencari obat alternatif untuk mengobati kanker. Beberapa ahli menyebutkan bahwa kandungan senyawa belerang yang ada di dalam bawang merah dapat mencegah terjadinya kanker. Senyawa aktif yang ada pada bawang merah mentah berguna untuk menghambat perkembangan sel kanker yang ada dalam tubuh. Sehingga untuk pencegahan penyakit kanker, perlu dikonsumsi bawang merah mentah, agar sel kanker yang ada tidak berkembang dan menyebabkan penyakit yang lebih parah lagi. Selain senyawa belerang, bawang merah mentah juga memiliki kandungan sulfur yang dapat melindungi tubub dari beberapa penyakit kanker seperti kanker lambung, usus, payudara paru-paru dan juga prostat.
13. Mengobati Masuk Angin Pada Anak
Penyakit masuk angin tidak hanya dialami oleh orang dewasa dan orang tua saja, anak kecilpun dapat mengalami masuk angin seperti yang orang dewasa alami. Sebagian besar masyarakat menggunakan metode kerokan menggunakan kepingan uang logam untuk mengurangi maupun mengobati masuk angin yang mereka alami. Namun tidak mungkin anak kecil juga akan di kerok menggunakan kepingan logam karena kulitnya masih sensitif dan dapat terkelupas apabila di kerok menggunakan uang logam.
Maka, banyak orang tua yang mengganti uang logam tersebut menggunakan bawang merah. Bawah merah dipotong menjadi dua bagian, kemudian dipadukan menggunakan minyak kayu putih maupun minyak goreng. Cara kerokan dengan bawang merah ini sama halnya dengan menggunakan uang logam. Kandungan hangat yang diperoleh dari bawang merah mentah ini dapat menghangatkan tubuh dan kemudian menghilangkan gangguan masuk angin yang sering terjadi.
14. Mengobati Gangguan Urin
Apabila ketika sedang melakukan buang air kecil terkadang ada beberapa orang yang merasakan rasa sedikit panas atau rasa terbakar pada kemaluan. Efek terbakar ini dapat dihilangkan atau dikurangi dengan mengkonsumsi bawang merah. Hanya perlu merebus bawang merah kemudian meminum airnya setelah dingin dapat membantu mengurangi rasa panas pada kemaluan ketika sedang melakukan buang air kecil.
Bawang merah memang memiliki banyak manfaat yang berguna untuk kesehatan tubuh, namun perlu diperhatikan beberapa hal berikut agar pengobatan menggunakan bawang merah dapat lebih efektif.
- Usahakan konsumsi bawang merah dalam keadaan bersih dan konsumsi bawang merah yang memiliki kulit yang sudah kering. Karena ada beberapa penjual yang menjual bawang merah yang masih berkulit basah.
- Pilihlah bawang merah yang memiliki bau lebih tajam karena ketahanannya juga akan akan lebih lama daripada bawang merah yang baunya agak manis. Bau tajam pada bawang merah ini ini mengandung bawah pengawet yang berasal dari senyawa alami bawang merah itu sendiri.
- Simpan bawang merah dalam suhu yang jauh dari pengaruh cahaya terang yang langsung dan disimpan pada ruangan yang memiliki ventilasi cukup.
- Simpan bawang merah pada wadah yang non logam. Karena apabila disimpan dalam wadah yang berasal dari logam, kandungan dalam bawang merah daat hilang, sehingga dapat menghilangkan rasa dan khasiat ketika dimanfaatkan sebagai bahan pengobatan.
- Apabila juga menyimpan kentang, usahakan letakkan di tempat yang jauh dengan bawang merah. Karena bawang merah dapat merusak manfaat dari kentang dengan menyerap kelembapan gas yang adal di dalam kentang. Untuk itu bawang merah dan kentang perlu dijauhkan agar tidak merusak satu sama lain, dan juga agar kandungan masing masing dapat dimanfaatkan dengan baik.
www.google.co.id
No comments:
Post a Comment